Dalam metode ini,Saya akan menggunakan software Cisco Packet Tracer. Adapun komponen yang digunakan adalah komputer (PC) dan Switch itu sendiri. Lalu, kedua komponen itu dihubungkan dengan kabel jenis console.
Untuk membuka jendela konfigurasi Switch,double click komponen Switch lalu pergi ke tab "CLI", setelah itu akan muncul tampilan seperti di bawah ini.
1. Masuk ke Previledge Dari tampilan saat ini penulis ada di level user, untuk bisa mengakses level previledge. Maka masukan: switch>enable Jika sudah maka akan ada perubahan dari "switch>" menjadi "switch#" seperti pada tampilan di bawah ini
2. Masuk ke Global Setelah masuk ke level previledge, untuk masuk ke level global maka masukan: switch#conf t Setelah itu, maka akan muncul line baru: switch(config)# seperti di bawah ini:
3. Mengganti Hostname Cara mengganti hostname adalah dengan mengetikan: switch(config)#hostname <nama host> Sebagai contoh, karena penulis hendak memberikan nama "Dhani-AB-34" maka, inputan yang diketik adalah: switch(config)#hostname Dhani-AB-34 Jika berhasil, maka akan ada perubahan dari kata switch(config) menjadi <nama host>(config). Dalam kasus penulis, maka Dhani-AB-34(config)#
4. Membuat Password di Level User disini saya akan memberi tahu cara membuat password untuk level user Dhani-AB-34(config)#enable secret level 1 password 345345 Dhani-AB-34(config)#line console 0 Dhani-AB-34(config-line)#password 345345 Dhani-AB-34(config-line)#login Dhani-AB-34(config)#exit Dhani-AB-34(config)#line vty 0 4 Dhani-AB-34(config-line)#password 345345 Dhani-AB-34(config-line)#login Dhani-AB-34(config-line)#exit Ini akan memberikan sebuah password jika seseorang hendak masuk ke level user. Sebagai contoh ketika hendak masuk maka akan muncul permintaan password:
5. Menambahkan Banner Sekarang saya akan menambahkan sebuah banner. Caranya, saya harus masuk ke level global. Lalu, ketik: Dhani-AB-34(config)#banner motd "<Banner kalian>" Di kasus saya mengetik "Selamat datang di Jarkom UBSI" maka, pengetikannya sebagai berikut": Dhani-AB-34(config)#banner motd "Selamat datang di Jarkom UBSI"
6. Konfigurasi IP Address Setelah selesai, maka kita akan men-setting IP Address dari Switch. Sebelumnya, kita sudah berada di level global. Lalu, ketik: Dhani-AB-34(config)#int vlan 1 Dhani-AB-34(config-if)#ip address <ip address> <gateway> Dhani-AB-34(config-if)#no shutdown Sebagai contoh, penulis menggunakan IP Adress 192.168.10.2 dengan gateway 255.255.255.0 maka penulisannya adalah: Dhani-AB-34(config)#int vlan 1 Dhani-AB-34(config-if)#ip address 192.168.10.2 255.255.255.0 Dhani-AB-34(config-if)#no shutdown
7. Menyimpan Konfigurasi Setelah rampung, saatnya saya menyimpan konfigurasi.Namun, disini saya harus berada di level previledge terlebih dahulu. Berikut adalah cara menyimpan konfigurasi: Dhani-AB-34#copy running-config startup-config Jika sudah selesai gunakan perintah "show run" di level previledge. Berikut adalah tampilan yang sudah selesai.
Comments